SYARAT DAN KETENTUAN LAYANAN

Terakhir diperbarui 19 Juli 2022

Penggunaan Anda atas STAFBOOK adalah persetujuan Anda untuk terikat dengan ketentuan kami. Harap membaca Syarat dan Ketentuan dengan lengkap sebelum menggunakan layanan.

Selanjutnya, Syarat dan Ketentuan penggunaan disebut “Ketentuan” atas penggunaan Anda terhadap platform www.stafbook.com (“platform” atau “website” atau “aplikasi” atau “web app”) dan layanan dari PT Stafbook Teknologi Asia, sebuah perseroan terbatas yang didirikan dan beroperasi secara sah berdasarkan hukum negara Republik Indonesia dan berdomisili di DKI Jakarta, Indonesia. (selanjutnya disebut “STAFBOOK” atau “kami”) .

Ketentuan ini berlaku untuk semua pengunjung, pengguna, dan orang lain yang ingin mengakses atau menggunakan Layanan. Jika Anda mengakses atau menggunakan Layanan atas nama sebuah entitas, perusahaan, organisasi dan/atau badan hukum lainnya (“Bisnis”), Anda menyetujui Ketentuan ini atas nama entitas, perusahaan, badan hukum, dan/atau organisasi tersebut dan berjanji bahwa Anda memiliki kewenangan untuk mengikat entitas, perusahaan, badan hukum, dan/atau organisasi tersebut kepada Ketentuan ini. Dalam Ketentuan ini, “Anda” merujuk pada sebuah entitas, perusahaan, organisasi dan/atau badan hukum lainnya yang Anda representasikan.

Jika Anda memiliki pertanyaan tentang Ketentuan ini, hubungi tim pelayanan kami dengan mengirimkan permintaan pada [email protected] sebelum mengakses Layanan.

Overview

STAFBOOK adalah sistem pengelolaan dan penggajian karyawan. STAFBOOK memungkinkan bisnis untuk mengelola hubungan dengan karyawan tetap atau kontrak. Anda dapat mendaftar ke Platform sebagai “Bisnis” atau “Karyawan”. Akun dengan tipe “Karyawan” hanya dapat aktif jika diajak oleh akun “Bisnis” sebagai karyawan di “Bisnis” tersebut.

Akun “Bisnis” menggunakan layanan STAFBOOK untuk mencatat informasi seluruh anggota “Karyawan” yang sedang bekerja secara rinci. Meliputi informasi mengenai gaji bulanan, tanggal mulai bergabung, jam kerja, absensi kehadiran dan potongan serta bonus yang diterima “karyawan”.

Akun “Karyawan” dalam layanan STAFBOOK untuk melakukan absensi secara mandiri, mengajukan berbagai fasilitas karyawan seperti kasbon, reimbursement, hingga fasilitas lainya yang disediakan oleh masing-masing perusahaan.

Keduanya berinteraksi dan mengelola hubungan antara “Bisnis” dan “Karyawan” secara mandiri. STAFBOOK hanya berfungsi sebagai penyedia platform dan layanan aplikasi dan tidak membantu mengelola, mencatat dan menyarankan informasi apapun yang ada dalam internal akun “Bisnis” dan “Karyawan”.

Definisi

Istilah-istilah dalam “Ketentuan” ini didefinisikan sebagai berikut:

Stafbook

Stafbook adalah PT Stafbook Teknologi Asia, sebuah suatu perseroan terbatas yang didirikan dan beroperasi secara sah berdasarkan hukum negara Republik Indonesia dan berdomisili di DKI Jakarta, Indonesia.

Akun

Akun adalah akun untuk mengakses dan menggunakan Platform sesuai dengan ketentuan di sini.

Website

Website adalah www.stafbook.com untuk mengakses dan menggunakan Layanan STAFBOOK melalui jaringan internet via desktop atau web app.

Aplikasi dan atau Penyelenggara

Aplikasi dan atau Penyelenggara adalah aplikasi milik STAFBOOK yang digunakan untuk mengakses dan menggunakan Layanan STAFBOOK melalui jaringan internet via perangkat mobile. Jika Anda adalah pemilik bisnis, Anda dapat mendaftarkan bisnis Anda pada STAFBOOK. Jika Anda adalah karyawan, Anda dapat mendaftar pada aplikasi karyawan STAFBOOK. Keduanya dapat anda unduh pada jaringan aplikasi Google Play Store.

Pengguna

adalah setiap pengguna jasa STAFBOOK, baik Bisnis dan/atau Karyawan melalui Website dan/atau Aplikasi.

Persyaratan

Kami menyediakan Platform dan Layanan untuk Pengguna berusia 15 (lima belas) tahun atau lebih. Hal ini sudah sesuai dengan undang-undang yang berlaku mengenai larangan mempekerjakan anak dibawah umur. Jika Anda belum berusia 15 (lima belas) tahun, Anda tidak boleh membuat Akun atau menggunakan Layanan.

Anda harus menjadi manusia untuk membuat Akun. Pendaftaran akun oleh “bots” atau metode otomatis lainnya tidak diizinkan.

Dengan mengajukan Akun dan menggunakan Layanan, Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda cukup umur untuk membuat kontrak yang mengikat dan memenuhi semua persyaratan. Jika Anda tidak memenuhi persyaratan ini, Anda tidak boleh mengakses atau menggunakan Layanan atau mengajukan Akun. STAFBOOK dapat menolak untuk memberikan pembukaan Akun untuk individu atau entitas mana pun atas kebijakannya sendiri.

KETENTUAN UMUM

  1. Anda dapat mengakses atau menggunakan Layanan setelah Anda menyelesaikan proses registrasi pada platform STAFBOOK dengan tunduk pada Syarat dan Ketentuan sebagaimana PT Stafbook Teknologi Asia tentukan dari waktu ke waktu.
  2. Anda hanya dapat menggunakan Layanan STAFBOOK hanya dengan menggunakan 1 (satu) Akun. Anda bertanggung jawab penuh atas semua aktivitas yang terjadi pada Akun Anda.
  3. Anda hanya boleh menggunakan Akun Anda sendiri dan berjanji tidak akan mengizinkan orang lain untuk menggunakan identitas atau Akun Anda. Anda wajib menjaga kerahasiaan kata sandi Akun Anda dan setiap akses atau identifikasi yang telah Anda buat atau Penyelenggara berikan kepada Anda. Dalam hal terdapat pengungkapan atau kebocoran kata sandi, akses, atau identifikasi Anda yang menyebabkan penggunaan Akun atau identitas Anda oleh pihak ketiga dalam hal apapun, maka setiap aktivitas atau perintah yang timbul dari Akun tersebut akan dianggap sah dan tetap menjadi tanggung jawab Anda, kecuali Anda telah memberitahukan pengungkapan atau kebocoran tersebut kepada Penyelenggara dalam periode waktu 48 (empat puluh delapan) jam sebelumnya ke alamat surat elektronik: [email protected].
  4. Anda berjanji untuk segera memberitahu Penyelenggara dalam hal (i) Akun Anda dicuri dan/atau diretas, atau (ii) apabila perangkat elektronik atau seluler Anda yang di dalamnya terdapat Aplikasi STAFBOOK hilang, dicuri, dan/atau terjadi peristiwa lain yang menyebabkan perangkat elektronik atau seluler tersebut tidak lagi berada dalam penguasaan Anda yang berpotensi mengganggu keamanan atau dapat diaksesnya Akun Anda oleh pihak ketiga.
  5. Dalam hal dipersyaratkan oleh ketentuan hukum yang berlaku, dari waktu ke waktu kami berhak meminta Anda untuk mengisi dan/atau memberikan informasi, data dan/atau dokumen tertentu lainnya sebagaimana dipersyaratkan kepada Kami.
  6. Anda wajib untuk menghapus seluruh data dan/atau informasi dari semua perangkat elektronik dan seluler Anda apabila Anda menerima atau mendapatkan data dan/atau informasi yang tidak terkait dengan Layanan atau yang tidak diperuntukan untuk Anda.
  7. Kecuali secara tegas diperbolehkan berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini, Anda dilarang untuk melakukan hal-hal yang melawan hukum atau tanpa kewenangan dan/atau tidak sesuai dengan tujuan pemilikan Akun dan/atau penggunaan Layanan, termasuk namun tidak terbatas pada:
    1. Melakukan pelanggaran hukum atau pelanggaran hak pihak ketiga lainnya;
    2. Melakukan upaya untuk memperoleh akses secara tidak berwenang ke Layanan dan/atau Aplikasi STAFBOOK, atau sistem atau jaringan atau peladen (server) yang terkait dengannya;
    3. Mengubah, menambah, mengurangi, melakukan transmisi, merusak, menghilangkan, memindahkan, menyembunyikan suatu informasi elektronik dan/atau dokumen elektronik milik Penyelenggara;
    4. Mengirimkan konten atau materi yang tidak pantas/asusila, berisi ancaman, atau melanggar hukum atau hak pihak lainnya, antara lain yang tidak sesuai untuk anak-anak atau melanggar perlindungan data pribadi pihak lainnya;
    5. Mengirimkan materi yang mengandung virus, worms, trojan horses, kode, file, scripts, agents, atau program yang merusak atau mengganggu Layanan dan/atau Aplikasi STAFBOOK, atau sistem atau jaringan atau peladen (server) yang terkait dengannya;
    6. Menghambat atau merusak integritas atau performa Layanan dan/atau Aplikasi STAFBOOK, atau sistem atau jaringan atau peladen (server) yang terkait dengannya atau data yang terkandung di dalamnya;
    7. Melakukan reverse engineering atau mengakses perangkat lunak Penyelenggara dalam rangka membuat Layanan atau layanan sejenis atau menyalin ide, fitur, atau desain Layanan;
    8. Meluncurkan program atau script, termasuk namun tidak terbatas pada web spiders, web crawlers, web robots, web ants, web indexers, bots, virus, atau worms atau program yang menghasilkan permintaan ganda ke peladen (server) dalam hitungan detik;
    9. Meretas atau melakukan upaya peretasan atau melakukan modifikasi terhadap atau sistem atau jaringan atau peladen (server) yang terkait dengannya yang dimiliki atau dikelola oleh Penyelenggara;
    10. Melakukan tindakan atau upaya yang dapat merusak reputasi atau menyebabkan pencemaran nama baik atau penghinaan terhadap Penyelenggara.

PEMBLOKIRAN DAN PEMBEKUAN AKUN

STAFBOOK dapat melakukan pemblokiran dan atau pembekuan akun pengguna, baik secara sementara atau pun permanen jika terjadi hal-hal berikut :

  1. Terdapat permintaan blokir dari instansi pemerintah, kepolisian atau penegak hukum, instansi moneter yang terkait dan/atau perintah pengadilan;
  2. Laporan tertulis bahwa telepon genggam Anda hilang, diretas, dicuri, atau hal lain yang menyebabkan kemungkinan terjadinya penggunaan tanpa sepengetahuan dan/atau kesadaran Anda sendiri;
  3. Terdapat indikasi transaksi yang mencurigakan;
  4. Tindakan yang tidak sesuai dengan Syarat dan Ketentuan ini

Apabila Akun Anda diblokir, segera hubungi layanan customer Kami dan sampaikan bukti-bukti pendukung terkait pemblokiran akun anda melalui [email protected]. Kami akan segera melakukan pemeriksaan dan memberikan penjelasan mengapa hal tersebut terjadi. Jika setelah meninjau bukti pendukung yang telah Anda sampaikan, Kami akan menentukan apakah pemblokiran tersebut dapat dihentikan atau diteruskan.

Kami sewaktu-waktu berhak menonaktifkan secara permanen atau sementara akses Anda ke Akun atau Aplikasi STAFBOOK atas diskresi Kami sendiri dengan adanya suatu pemberitahuan kepada Anda, dengan tidak menghilangkan kewajiban Anda untuk melakukan Pembayaran terhadap Tagihan Terutang, terutama apabila terdapat laporan tertulis atau adanya indikasi penipuan atau alasan kriminal lain yang telah disampaikan oleh pihak ketiga atas Akun Anda tersebut.

Penutupan atau penghentian akses terhadap Layanan tidak menghapus hak Penyelenggara untuk mengambil setiap tindakan lain yang dianggap perlu sehubungan dengan pelanggaran yang dilakukan oleh Anda, termasuk namun tidak terbatas pada, melakukan pemeriksaan dan menghimpun data aktivitas Anda melalui Layanan dan/atau Aplikasi STAFBOOK, memberikan surat peringatan, dan melakukan setiap upaya hukum yang dapat ditempuh menurut ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

Konten

  1. Jenis konten tertentu dapat disediakan melalui Layanan. “Konten” sebagaimana digunakan dalam Ketentuan ini berarti, secara kolektif, semua konten pada atau yang disediakan melalui Layanan, termasuk dokumen, gambar, foto, gambar, video, data, audio atau teks, dan modifikasi atau turunan apa pun dari hal tersebut di atas.
  2. STAFBOOK memungkinkan Anda untuk mengunggah konten tertentu termasuk namun tidak terbatas pada dokumen, teks dan data lain pada atau melalui Layanan, yang disebut di sini sebagai “Konten Pengguna”.
  3. STAFBOOK tidak bertanggungjawab sehubungan atas konten pengguna termasuk dengan Tindakan kelalaian atas penggunaan layanan.

STAFBOOK TIDAK MENDUKUNG KONTEN APA PUN ATAU PENDAPAT, REKOMENDASI, ATAU SARAN APA PUN YANG TERSURAT DALAM KONTEN APA PUN, DAN MENOLAK SETIAP DAN SELURUH TANGGUNG JAWAB SEHUBUNGAN DENGAN KONTEN DAN/ATAU KONTEN PENGGUNA. KAMI MENYANGKAL SEMUA TANGGUNG JAWAB DALAM BENTUK APAPUN, ATAS TINDAKAN ATAU KELALAIAN SETIAP DAN SELURUH PENGGUNA (TERMASUK PENGGUNA YANG TIDAK SAH), BAIK TINDAKAN ATAU KELALAIAN TERSEBUT TERJADI SELAMA PENGGUNAAN LAYANAN ATAU LAINNYA.

STAFBOOK, atas kebijakannya sendiri, memilih untuk memantau Konten Pengguna untuk perilaku yang tidak pantas atau ilegal, termasuk melalui cara otomatis. apabila Anda terpapar atau tidak sengaja melihat konten yang menyinggung atau cabul atau pelanggaran hak kekayaan intelektual yang dilakukan oleh pengguna (termasuk pengguna yang tidak sah) dengan ini anda akan mengesampingkan segala bentuk upaya legal yang dapat melawan STAFBOOK

WANPRESTASI

  1. “Peristiwa Wanprestasi” timbul apabila salah satu atau lebih peristiwa atau hal-hal berikut ini terjadi:
    • Anda melanggar ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini dan/atau Kebijakan Privasi;
    • pernyataan dan/atau jaminan Anda sehubungan dengan Layanan tidak benar, tidak lengkap, tidak sesuai dengan fakta yang sebenarnya atau menyesatkan; dan/atau
    • menurut diskresi Penyelenggara, terjadi hal-hal yang merugikan atau dapat merugikan Penyelenggara, PT Stafbook Teknologi Asia, dan/atau penyediaan Layanan, termasuk namun tidak terbatas pada tindakan dan/atau pola penyalahgunaan (abusive) dan/atau penipuan (fraudulent) atau ketika sistem Penyelenggara mengindikasikan adanya pola transaksi keuangan yang mencurigakan.
  2. STAFBOOK memungkinkan Anda untuk mengunggah konten tertentu termasuk namun tidak terbatas pada dokumen, teks dan data lain pada atau melalui Layanan, yang disebut di sini sebagai “Konten Pengguna”.
    • menghentikan Layanan dan/atau mengakhiri secara sepihak Syarat dan Ketentuan ini, sebagaimana relevan dan berlaku; dan/atau
    • melakukan tindakan dan/atau upaya hukum lainnya guna mendapatkan pembayaran tagihan atau pelunasan atas seluruh Tagihan Terutang dan mempertahankan serta melaksanakan hak-hak Penyelenggara dan/atau Pengguna sesuai dengan Syarat dan Ketentuan ini serta ketentuan hukum yang berlaku.
    • Dalam hal Penyelenggara melaksanakan hal-hal di atas atas dasar Peristiwa Wanprestasi namun Anda memiliki bukti yang kuat bahwa tidak ada Peristiwa Wanprestasi yang terjadi, Anda dapat mengajukan sanggahan atau keberatan kepada Penyelenggara. Penyelenggara akan segera memeriksa sanggahan atau keberatan tersebut, dan atas diskresinya sendiri menentukan ada atau tidaknya Peritiwa Cidera Janji dan/atau melanjutkan pelaksanaan hal-hal di atas.
    • Para Pihak dengan ini sepakat untuk mengesampingkan ketentuan Pasal 1266 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata sejauh ketentuan tersebut mengatur dibutuhkannya persetujuan atau putusan pengadilan untuk mengakhiri Syarat dan Ketentuan, sebagaimana relevan.

PERNYATAAN DAN JAMINAN

  • Penggunaan Platform, Layanan, dan Konten oleh Pengguna sepenuhnya menjadi risiko Pengguna sendiri. STAFBOOK tidak dalam bisnis penyediaan hukum, peraturan, pajak, keuangan, akuntansi, pekerjaan, atau layanan atau nasihat profesional lainnya.
  • Setiap informasi yang diberikan oleh STAFBOOK melalui Platform atau sebaliknya dimaksudkan untuk tujuan informasi saja dan tidak boleh ditafsirkan sebagai nasihat profesional. Pengguna harus berkonsultasi dengan profesional yang terlatih atau berlisensi di bidang yang relevan jika Pengguna membutuhkan bantuan tersebut.
  • Tak satu pun dari STAFBOOK, induknya, afiliasi, anak perusahaan, penyedia layanan atau pejabat, direktur, karyawan, agen, kontraktor independen, atau pemberi lisensinya masing-masing yang menjamin keakuratan, kecukupan, ketepatan waktu, kelengkapan , atau kegunaan Konten Situs mana pun.

SEJAUH DIIZINKAN BERDASARKAN HUKUM YANG BERLAKU, PLATFORM, LAYANAN, DAN KONTEN YANG STAFBOOK SEDIAKAN "SEBAGAIMANA ADANYA", TANPA JAMINAN APA PUN YANG DIBUAT OLEH STAFBOOK.

TANPA MEMBATASI HAL TERSEBUT, SEJAUH DIIZINKAN OLEH HUKUM YANG BERLAKU, STAFBOOK MENAFIKAN SEMUA JAMINAN, TERSURAT MAUPUN TERSIRAT, TERMASUK JAMINAN KESESUAIAN UNTUK TUJUAN TERTENTU DAN KEHILANGAN DATA.

STAFBOOK TIDAK MEMBERI JAMINAN TENTANG AKURASI, KEANDALAN, KETEPATAN WAKTU, KEBENARAN, KELENGKAPAN, ATAU KUALITAS INFORMASI ATAU KONTEN STAFBOOK DALAM ATAU TERKAIT DENGAN LAYANAN. STAFBOOK TIDAK DAPAT MENJAMIN AKURASI ATAU KELENGKAPAN KONTEN PENGGUNA DAN TIDAK MEMBUAT PERNYATAAN ATAU JAMINAN TERKAIT DENGAN KONTEN PENGGUNA.

STAFBOOK TIDAK MENJAMIN BAHWA PLATFORM, LAYANAN, ATAU KONTEN STAFBOOK AKAN (I) MEMENUHI HARAPAN ATAU PERSYARATAN PENGGUNA; (II) SEPENUHNYA AMAN ATAU BEBAS DARI KESALAHAN, BUGS, VIRUS, ATAU KOMPONEN BERBAHAYA LAINNYA; ATAU (III) BEBAS DARI GANGGUAN, PENCURI, ATAU PENGHANCURAN. SEBAGAI TAMBAHAN, STAFBOOK SECARA TEGAS MENOLAK TANGGUNG JAWAB APA PUN UNTUK MEMASTIKAN BAHWA DOKUMEN DAN KONTEN YANG DIISI OLEH PENGGUNA ADALAH VALID DAN DAPAT DIBERLAKUKAN BERDASARKAN HUKUM NEGARA YANG BERLAKU.

STAFBOOK tidak menjamin, mendukung, menjamin, atau bertanggung jawab atas produk atau layanan apa pun, termasuk namun tidak terbatas pada Layanan Pihak Ketiga, yang diiklankan atau ditawarkan oleh pihak ketiga melalui Platform atau situs web atau layanan hyperlink, dan STAFBOOK tidak akan menjadi pihak untuk atau dengan cara apa pun bertanggung jawab untuk memantau setiap transaksi antara Pengguna dan penyedia produk atau layanan pihak ketiga.

STAFBOOK tidak bertanggung jawab atau berkewajiban atas keterlambatan atau kegagalan kinerja dari sebab apapun di luar kendali STAFBOOK, termasuk, namun tidak terbatas pada, takdir Tuhan, perubahan undang-undang atau peraturan, embargo, perang, tindakan teroris, tindakan atau kelalaian pihak ketiga. pihak penyedia teknologi, kerusuhan, kebakaran, gempa bumi, banjir, pemadaman listrik, pemogokan, kondisi cuaca, tindakan peretas, tindakan penyedia layanan internet, tindakan pihak ketiga lainnya, atau tindakan atau kelalaian Pengguna.

Platform dan Layanan mengandalkan teknologi dan layanan pihak ketiga, seperti antarmuka pemrograman aplikasi, untuk Layanan Pihak Ketiga dan layanan hosting web. Setiap perubahan pada produk atau layanan yang ditawarkan oleh salah satu penyedia pihak ketiga ini dapat secara material dan merugikan mempengaruhi, atau sepenuhnya menonaktifkan, penggunaan atau akses Pengguna ke Platform dan Layanan. Demikian juga, STAFBOOK tidak dapat menjamin bahwa Konten Pengguna yang di-hosting di server pihak ketiga akan tetap aman.

HAK ATAS KEKAYAAN INTELEKTUAL

Pengguna menyatakan dan menyetujui STAFBOOK sebagai pemegang hak kepemilikan atas nama, logo, layanan, perangkat lunak, alat teknologi dan konten, situs, dan bahan lain termasuk Hak Kekayaan Intelektual yang terkait dengan fasilitas STAFBOOK. Pengguna hanya diperbolehkan untuk melihat, mencetak dan/atau mengunduh kopi material dari Website untuk penggunaan pribadi dan non-komersial. Seluruh penggunaan komersial perlu mendapatkan ijin dari STAFBOOK. Setiap kegiatan komersil tanpa seizin STAFBOOK diartikan sebagai pelanggaran atas Hak Kekayaan Intelektual STAFBOOK dan mengakibatkan pemberhentian Akun STAFBOOK pada Pengguna.

PENYELESAIAN PERSELISIHAN

Syarat dan Ketentuan ini dan pelaksanaannya diatur oleh dan tunduk pada hukum Negara Republik Indonesia. Para Pihak sepakat untuk menyelesaikan setiap perselisihan sehubungan dengan Syarat dan Ketentuan ini secara musyawarah mufakat. Apabila perselisihan tidak dapat diselesaikan secara musyawarah mufakat dalam waktu 30 (tiga puluh) Hari Kalender sejak diterimanya pemberitahuan tertulis oleh salah satu Pihak dari Pihak lainnya tentang timbulnya perselisihan, maka perselisihan dimaksud akan diselesaikan melalui Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

KONTAK

  1. Pengguna dapat menyampaikan saran, permintaan, keluhan atau pertanyaan terkait dengan Layanan kepada Kami setiap hari kerja pukul 09.00-17.00 WIB melalui alamat surat elektronik: [email protected].
  2. Untuk menanggapi saran, permintaan, keluhan atau pertanyaan Anda, Kami akan melakukan verifikasi atas informasi/data Anda. Kami berhak untuk menolak atau merespon saran, permintaan, keluhan dan pertanyaan Anda apabila informasi atau data Anda tidak sesuai dengan informasi/data yang tertera di sistem. Kami akan memberikan tanggapan sesuai dengan Ketentuan dan kebijakan internal Kami yang berlaku dari waktu ke waktu, setelah memperoleh saran, permintaan, keluhan atau pertanyaan yang lengkap dari Anda.